SPMB SMP Tahap I Kota Tangerang Resmi Ditutup, Tahap II Menyusul Jika Kuota Masih Tersedia
TANGERANG, Karyanarasi.com – Tahapan pertama Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Tangerang resmi berakhir pada Rabu (9/7/2025). Penutupan ini menandai berakhirnya jalur pendaftaran Prestasi Nilai Rapor untuk calon siswa dari luar domisili Kota Tangerang, yang ditutup tepat pukul 16.00 WIB.
Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Pendidikan kini tengah melakukan proses rekapitulasi data seluruh calon peserta didik yang telah mendaftar pada tahap pertama SPMB tahun ajaran 2025/2026.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin, menyampaikan bahwa seluruh rangkaian proses SPMB tahap I berjalan lancar dan tertib. Ia menambahkan, apabila kuota yang tersedia belum terpenuhi, maka pendaftaran SPMB akan kembali dibuka pada tahap kedua.
“Alhamdulillah, seluruh proses pendaftaran berjalan dengan baik. Saat ini kami sedang menyelesaikan tahap akhir, yaitu daftar ulang untuk jalur Prestasi Domisili Luar Kota Tangerang. Setelah itu, akan dilakukan rekap data calon siswa. Jika masih ada sisa kuota, kami akan lanjutkan dengan pembukaan pendaftaran tahap kedua,” ujarnya.
Jamaluddin juga menegaskan komitmen Pemkot Tangerang dalam menjamin akses pendidikan bagi seluruh anak usia sekolah. Bagi warga Kota Tangerang yang belum mendapatkan sekolah negeri, tersedia 70 sekolah swasta gratis yang dapat dimanfaatkan sebagai alternatif.
“Pemkot Tangerang menjamin tidak ada anak yang putus sekolah. Kami telah menyediakan berbagai program seperti “Gampang Sekolah” untuk memastikan setiap anak tetap bisa melanjutkan pendidikan. Semoga langkah ini menjadi bagian penting dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045,” pungkasnya.
(Ratih)