BANTEN

Diskominfo Banten Fokus Dorong Transformasi Digital, Sambut Baik Program PWN

BANTEN, Karyanarasi.com – Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo SP) Provinsi Banten berkomitmen mendukung visi misi Gubernur Banten Andra Soni dan Wakil Gubernur Banten A. Dimyati Natakusuma dalam mewujudkan program Asta Cita Presiden Prabowo-Gibran, khususnya dalam mendorong transformasi digital dan tata kelola pemerintahan yang bersih.

Komitmen tersebut disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Diskominfo Provinsi Banten, Arif Agus Rakhman, saat menerima audiensi Persatuan Wartawan Nusantara (PWN) di Kantor Diskominfo SP Banten, KP3B, Palima, Curug, Kota Serang, Kamis (17/4/2025).

Dalam pertemuan tersebut, Arif menyambut positif program “Eksplore Desa Kedesa” yang digagas PWN. Menurutnya, kolaborasi dengan insan pers menjadi bagian penting untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan transparan.

“Transformasi digital dan kemitraan dengan media menjadi dua prioritas utama Diskominfo. Kami ingin memastikan visi Gubernur dan Wakil Gubernur, yakni ‘Banten Maju, Adil dan Merata Tanpa Korupsi’ bisa terwujud melalui langkah konkret,” ujar Arif.

Sementara itu, Ketua PWN Binter Saputra Ginting menyampaikan apresiasi atas diterimanya audiensi tersebut. Ia menjelaskan bahwa kehadiran PWN selain untuk bersilaturahmi dan memperkenalkan organisasi, juga bertujuan untuk memaparkan sejumlah program kerja, termasuk program “Eksplore Desa Kedesa”.

“Program ini merupakan upaya kontribusi kami dalam mendukung Asta Cita Presiden Prabowo-Gibran, terutama dalam membangun dari desa untuk pemerataan ekonomi dan pemberantasan kemiskinan,” ujar Binter.

PWN berharap bisa menjalin sinergi dengan Pemerintah Provinsi Banten, khususnya Diskominfo, agar program yang dijalankan mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Mudah-mudahan program yang kami usung bisa menjadi bagian dari gerakan bersama mewujudkan Banten yang maju, adil, merata, dan bebas korupsi,” tutupnya.

(Ratih)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *