Danrem 064/Maulana Yusuf, Lakukan Safari Ramadan di Kodim 0601/Pandeglang
PANDEGLANG, Karyanarasi.com – Komandan Korem 064/Maulana Yusuf Brigjen TNI Andrian Susanto melaksanakan Safari Ramadhan 1446 H di Makodim 0601/Pandeglang Rabu (12/03/25).
Dalam sambutannya Danrem menuturkan, ini merupakan kunjungan kodim jajaran Korem 064/Maulana Yusuf yang ke tiga, terlebih dahulu kami mengunjungi kodim serang dan kodim Lebak. “Permohonan maaf saya karena baru hari ini bisa hadir untuk melaksanakan kunjungan dan silaturahmi karena banyaknya agenda kegiatan yang saya laksanakan kemarin,”tuturnya.
Danrem menyampaikan, setiap Prajurit harus menjaga kepercayaan masyarakat kepada TNI AD, berdasarkan survei diawal Januar 2025 Institusi TNI menjadi Peringkat kepercayaan tertinggi dari masyarakat hingga sampai 90 persen ini merupakan tanggung jawab kita semua dan ini menjadikan sebuah tantangan kepada kita untuk menjaga, memelihara, kepercayaan tersebut.
“Yang sudah terjadi di tahun 2024 jangan sampai terulang di tahun ini, salah satunya adalah bentuk pelanggaran baik itu judi online, pinjaman online, KDRT, Disersi,dan kegiatan lainnya yang bisa merugikan diri sendiri, keluarga,maupun satuan. Semua kembali kepada diri kita masing – masing dan saya berharap kedepan hal seperti ini tidak terjadi kembali,”tegasnya.
Tidak hanya itu, Danrem mengingatkan seluruh prajurit untuk memahami dan mendukung program unggulan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), diantaranya Ketahanan Pangan, Pembersihan Lingkungan, Bersatu dengan Alam, Pendampingan Stunting, Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan MCK, serta program TNI Manunggal Air.
“Setiap Bintara Pembina Desa (Babinsa) harus menguasai Lima Kemampuan Teritorial, sehingga dapat melaksanakan tugas dengan optimal, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,”pesannya.
Diakhir Amanatnya, Danrem mengingatkan Prajurit, PNS serta Persit Kodim 0601/pdg harus bijak dalam penggunaan teknologi dan media sosial, dengan tetap menjaga etika serta menanamkan budaya malu terhadap satuan, atasan, dan rekan kerja.
“Setiap Prajurit harus memiliki kesadaran tinggi, untuk menghindari pelanggaran sekecil apa pun, dan mampu memimpin diri sendiri serta orang lain dengan hati, bukan dengan nafsu, ” tutupnya.
Safari Ramadhan dilanjutkan Shalat magrib berjamaah, buka puasa bersama serta Shalat Taraweh berjamaah.
(Ratih)