SERANG RAYA

Pisah Sambut Kapolres Serang, AKBP Condro Sasongko Serahkan Jabatan kepada AKBP Andri Kurniawan

SERANG, karyanarasi.com – Kepolisian Resor (Polres) Serang menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) Kapolres Serang dari AKBP Condro Sasongko kepada pejabat baru AKBP Andri Kurniawan. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman Mapolres Kabupaten Serang, Jumat (9/2/2026).

Acara pisah sambut tersebut dihadiri jajaran Polres Serang, Bupati Serang Ratu Zakiyah, para kepala desa se-Kabupaten Serang, tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan organisasi kemasyarakatan, insan pers, unsur SPN, perwakilan dunia industri, serta masyarakat Kabupaten Serang.

Antusiasme masyarakat terlihat tinggi, khususnya para emak-emak yang turut hadir untuk melepas AKBP Condro Sasongko sekaligus menyambut Kapolres Serang yang baru. Suasana haru bercampur tawa mewarnai prosesi tersebut sebagai bentuk kedekatan emosional antara pimpinan Polres dengan masyarakat.

Dalam sambutannya, AKBP Condro Sasongko menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Serang yang selama ini telah bersinergi dengan Polres Serang. Ia menegaskan bahwa keberhasilan tugas kepolisian tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat, baik media, ormas, tokoh ulama, kepala desa, hingga masyarakat Kabupaten Serang. Tanpa kerja sama semua pihak, Polres Serang tidak mungkin dapat bekerja secara maksimal,” ujar AKBP Condro Sasongko.

Menjelang akhir masa jabatannya yang hampir dua tahun, AKBP Condro Sasongko juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama bertugas terdapat kekhilafan maupun hal-hal yang kurang berkenan di tengah masyarakat.

Ia turut menitipkan pesan penting agar situasi keamanan dan kerukunan masyarakat Kabupaten Serang tetap terjaga. Selain itu, ia meminta agar Kapolres Serang yang baru dapat didampingi dan didukung sebagaimana dukungan yang ia terima selama menjabat.

Sementara itu, Kapolres Serang yang baru, AKBP Andri Kurniawan, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan sinergi dan memperkuat kolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, organisasi kemasyarakatan, serta instansi terkait.

AKBP Andri Kurniawan juga meminta dukungan dan masukan dari berbagai pihak agar pelaksanaan tugas kepolisian di wilayah hukum Kabupaten Serang dapat berjalan optimal. “Saya membutuhkan kerja sama dan kolaborasi dari seluruh elemen masyarakat. Tanpa dukungan bersama, tugas menjaga keamanan dan ketertiban tidak akan maksimal,” tegasnya.

Acara pisah sambut berlangsung khidmat dan penuh keakraban. Halaman Mapolres Serang dipadati tamu undangan dan masyarakat yang hadir untuk melepas AKBP Condro Sasongko sekaligus menyambut AKBP Andri Kurniawan dengan penuh antusias.

(A. Oman)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *